Sabtu, 19 November 2016

POLA HIDUP SEHAT

Cara menjalankan pola hidup sehat sebenarnya tidak lah susah, sederhana dan mudah saja untuk dilakukan. Anda hanya perlu memperhatikan kebiasaan kecil sehari-hari dan bila perlu merubahnya supaya lebih berguna bagi kesehatan tubuh.

Bagaimana pola hidup sehat itu?


1. Minum lebih banyak air mineral
 Sebagian besar dari kita sangat kurang minum cukup air setiap hari. Air sangat penting bagi tubuh kita. Apakah Anda tahu lebih dari 60% tubuh kita terdiri dari air? Air diperlukan untuk melaksanakan fungsi tubuh kita, seperti membawa nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh kita.


2. Cukup tidur
 Istirahat yang cukup agar Anda tetap terjaga. kurang tidur menyebabkan penuaan dini, dan Anda tidak menginginkan hal itu, bukan?


3. Meditasi
 Meditasi akan menenangkan pikiran dan jiwa Anda. Sehingga metabolisme tubuh anda dpat berjalan dengan baik.



4. Olahraga
 Penelitian telah menunjukkan bahwa berolahraga setiap hari membawa manfaat luar biasa bagi kesehatan, termasuk dapat memperpanjang umur, menurunkan risiko semua penyakit, kepadatan tulang yang lebih tinggi dan menurunkan berat badan. Tingkatkan aktivitas dalam hidup Anda. Pilih berjalan untuk jarak yang dekat.



5. Makan buah-buahan
 Buah-buahan mengandung vitamin dan mineral, sehingga sangat  bermanfaat bagi kesehatan tubuh anda.


6. Makan sayur-sayuran
 Seperti buah-buahan, sayur-sayuran juga penting bagi kesehatan kita. Para ahli menyarankan bahwa kita harus memakan 5-9 porsi buah/sayuran sehari.


7. Cintai diri anda
 Dengan mencintai diri sendiri, anda akan sadar untuk melakukan hidup sehat, memilih makanan yang kaya vitamin, dan selalu berolahraga.


8. Jauhkan orang-orang “negatif” dari kehidupan Anda
 Jika Anda merasa jika teman anda terlalu kritis atau negatif, biarkan dia pergi dari kehidupan anda karena Positif sehat dan mental merupakan bagian penting dari cara hidup sehat. Anda tidak perlu orang yang selalu mengganggu/merepotkan dalam hidup Anda.


9. Jalani hidup dengan tujuan
 Cobalah membuat tujuan hidup anda, jadi anda lebih bisa menargetkan hal hal yang ingin anda lakukan. Dan kebahagiaan akan mendatangi anda ketika target itu telah diselesaikan dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar